Menggandakan Akun WhatsApp Di Hp Android


Halo sahabat lentera putih! Kalian tahukan tentang aplikasi WhatsApp. WhatsApp saat ini adalah salah satu aplikasi media sosial paling di minati oleh banyak orang di dunia. Aplikasi ini banyak di minati karena bisa di gunakan untuk berkomunikasi dengan berbagai fiturnya yang canggih, mulai dari telefon biasa, video call, mengirim pesan teks, pesan video, pesan gambar , mengeirim foto serta mengirim file.

Namun sayangnya peraturan WhatsApp / WA ini hanya memperbolehkan satu nomor handphone untuk satu akun WA saja dala satu android, terkadang kita yang memiliki nomor handhone lebih dari satu dapat menggunakan dua akun WhatsApp sekaligus dalam satu smartphone android.

Bagi kalian para pengguna android yang ingin memiliki dua akun WhatsApp dalam smartphone kalian ternyata bisa saja lho. Nantinya kalian bisa menggandakan akun WhatsApp di dalam android kalian dengan bantuan aplikasi . Nah kebetulan , saya akan berbagi informasi bagaimana cara menggandakan akun WhatsApp pada android kalian. Dengan begitu kalian bisa memiliki 2 akun WhatsApp dalam satu android. Simak caranya!

Cara Menggandakan Akun WhatsApp

1. Menggunakan Aplikasi Dual Space

Untuk cara pertama yang akan saya bagikan adalah dengan menginstal aplikasi tambahan yang bernama Dual Space. Aplikasi ini yang akan kita gunakan untuk menggandakan akun WhatsApp agar hp android kita bisa memasang  dua akun WhatsApp sekaligus dengan nomor yang berbeda.

Aplikasi ini terbilang cukup mudah penggunaannya dan ukurannyapun juga terbilang ringan karena hanya 5.1 Mb saja. Jadi kalian tidak perlu kawatir ruangan penyimapanan hp kalian penuh. Untuk cara instal dan penggunannya silahkan simak penjelasan berikut ini.

  • Instal aplikasi DualSpace
  • Buka aplikasi Dual Space dan jika langsung muncul silahakan kalian tekan icon WhatsApp.
  • Jika belum ada icon whatsapp, silahkan kalian klik tanda + lalu pilih aplikasi whatsapp.
  • Langsung klik setujui dan masukkan nomor WhatsApp yang ingin kalian pasang.
  • Sudah selesai, kalian bisa kapan saja membuka WhatsApp yang kedua ini lewat aplikasi Dual Space.

2. Menggandakan Akun WhatsApp menggunakan fitur bawaan android

Sebenarnya sekarang sudah mualia banyak smartphone yang di lengkapi dengan sistem cloning aplikasi yang memudahkan para pengguna android untuk menggandakan apalikasi yang telah terpasang di hp kita, contohnya saja WhatsApp, dengan menggunakan sistem cloning ini pengguna android contohnya xiaomi tidak perlu repot-repot untuk menginstal aplikasi tambahan untuk menggandakan aplikasi lainnya.

Jika kalian memiliki hp xiaomi saya beritahu bagaimana cara untuk mengkloning aplikasi WhatsApp dengan mudah di hp xiaomi. Simak cara berikut ini.

  • Pertama silahkan kalian pergi ke setelan.
  • Kemudian scroll ke bawah sampai menu Aplikasi ganda
  • Lalu aktifkan aplikasi WhatsApp
  • Setelah itu nantinya akan muncul 2 aplikasi WhatsApp di dalam hp xiaomi kalian.
  • Selesai deh, 2 akun WhatsApp bisa kita pakai dalam satu android.


3. Menggandakan akun WhatsApp Menggunakan aplikasi Clone-apps

Cara yang satu ini sebenarnya hampir sama dengan cara yang di atas, namun aplikasi ini sedikit memiliki perbedaan di bandingkan dengan aplikasi lainnya. Aplikasi ini bisa mengubah nama aplikasi kloningan, misalnya kita menggandakan WhatsApp nah hasil kloningannya bisa di ganti nama WhatsApp 2 atau nama lainnya. Selain bisa merubah nama , aplikasi ini juga bisa mengubah warna icon seperti contoh gambar di bawah ini. Untuk mengunduh aplikasinya klik di sini.

  • Download dan isntal aplikasinya
  • Ubah nama aplikasi sesuai keinginan kalian
  • Ubah warna icon aplikasi dengan warna yang kalian suka
  • Klik tombol centang untuk mengkloning aplikasi
  • Selesai deh, aplikasi WhatsApp kalian sudah di gandakan dan bisa di gunakan.


Catatan : Ketiga cara di atas bisa di gunakan untuk menggandakan aplikasi lainnya, namun perlu di ingat tidak semua aplikasi di dalam hp android bisa di gandakan dan hanya yang mendukung saja.

Oke itulah beberapa cara untuk menggandakan akun WhatsApp yang bisa saya bagikan. Silahkan kalian coba langsung yah, jika ada pertanyaan seputar cara menggandakan akun whatsapp ini, kalian bisa bertanya lewat kolom komentar yang telah tersedia di bawah. Ataupun jika kalian ingin memberi saran dan kritik mengenai artikel ini, kalian bisa kirim dengan menggunakan kolom komentar di bawah juga.

Semoga artikel ini bermanfaat, jangan lupa share kepada teman-teman kalian ahar mereka tahu cara menggandakan WhatsApp di hp. Terima kasih telah mampir di blog ini.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

2 Cara Mudah Menambah Ram HP Xiaomi Tanpa Root – Di Jamin HP Jadi Enteng

4 HP Gaming Murah Terbaik – Cuma 1 Jutaan

4 Aplikasi Android Paling Bermanfaat – Wajib Instal Nih!